Jumat, 15 Februari 2013

PREDIKSI PERSISAM VS PERSIB ISL 2012/2013

Spiritgol
PREDIKSI BOLA - PREDIKSI PERSISAM VS PERSIB. Persisam Putra Samarinda optimis meraih hasil maksimal kala bertanding melawan Tim Jawa Barat, Persib Bandung dalam lga lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL), Sabtu (16/2) sore di Stadion Segiri, Samarinda.

Bomber andalan Persisam Putra Samarinda asal Nigeria, Anoure Obiora Richard dipastikan bakal menjadi starting pada laga menjamu Persib Bandung, Obiora optimis bisa meraih kemenangan pada laga Sabtu sore nanti.


Mantan pemain Sporting Clube de Portugal dan klub di Inggris Crawley Town FC, memiliki skill yang cukup mumpuni. Obiora pernah membela tim Sriwijaya FC musim 2008/2009 dan terpilih sebagai pemain terbaik Copa Dji Sam Soe.

Target menang di laga besok, kata Obiora, untuk membuktikan dirinya sebagai striker yang masih punya ketajaman. Meski menelan kekalahan di dua laga tandang melawan Arema Indonesia dan Gresik United, Obiora optimis bisa memberikan kemenangan di laga kandang.

Menurut Obiora, tim Persib Bandung salah satu tim yang memiliki skuad yang cukup bagus. "Tidak mudah bisa mengalahkan tim Persib. Tapi saya optimis bisa memenangkan pertandingan besok. Kegagalan dua laga kemarin jadi evaluasi buat saya. Target di kandang menang," tegas Obiora, disela-sela latihan, Jumat (15/2/2013)

Tidak heran jika Persib memiliki julukan tim Maung Bandung. Ya, kata maung dalam bahasa Sunda berarti macan yang identik dengan ketajaman taringnya. Nah, lini depan Persib Bandung saat ini dihuni oleh seabrek penyerang berkualitas. Apakah mereka mampu membuktikan ketajaman taring Maung Bandung? Inilah yang patut dinantikan.

Masuknya Sergio van Dijk ke jajaran barisan depan tim asuhan Jajang Nurjaman membuat lini serang Persib terancam kian mematikan. Sebelum striker kelahiran Belanda berdarah Sunda itu bergabung, tim Pangeran Biru sebenarnya sudah memiliki para pemain depan yang tak kalah menjanjikan.

Salah satunya adalah raksasa dari Kamerun, Herman Dzumafo Epandi, yang pernah menjadi predator buas kala memperkuat PSPS Pekanbaru. Penyerang berbadan besar lagi jangkung dengan tinggi 189 centimeter ini melesakkan 55 gol dari 111 penampilannya bersama tim asal Riau tersebut. Selanjutnya, selama setengah musim membela Arema Indonesia, pemain yang pernah tercatat sebagai punggawa tim nasional Kamerun U-20 ini menorehkan 6 gol dari 17 laga.

Persib di awal kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim ini juga mendatangkan penyerang lincah asal Jepang, Kenji Adachihara, yang dalam beberapa laga terakhir Persib menjadi bintang lapangan. Pertamakali merumput di Indonesia bersama Bontang FC pada 2009, Kenji Adachihara sukses mencetak 30 gol dari 56 laga. Pindah ke Persiba Balikpapan, 13 gol pun dipersembahkannya dari 32 laga.

Setelah itu, ada nama striker lokal, Airlangga Sutjipto dan Sigit Hermawan. Airlangga Sutjipto telah memperkuat Persib sejak tahun 2008. Penyerang berusia 27 tahun ini kerap mencetak gol-gol penting bagi timnya kendati kerap muncul dari bangku cadangan. Sedangkan prospek Sigit Hermawan sebagai pemain asli binaan Persib pun cukup menjanjikan di masa depan.

Tentang Sergio van Dijk tidak perlu diragukan lagi. Selama berkiprah di Australia bersama Adelaide United, penyerang teranyar Persib ini tercatat sebagai bomber tersubur ketiga di negeri kanguru. Debutnya bersama Persib di laga ujicoba saat mencukur tim lokal, POR UNI, dengan skor 10-1 pun Sergio van Dijk langsung mencetak hattrick. Nah, tunggu apa lagi? Publik menunggu ketajaman taringmu, Maung Bandung!

Berdasarkan Statistik dan perkembangan terakhir kedua tim, Spiritgol cenderung menyarankan anda untuk memegang Persib yang belum terkalahkan dalam semua partai ISL. Berikut data dan fakta pertandingan Persisam vs Persib:

Head-To-Head Persisam vs Persib:
 [ISL] 06 Jun 2012 Persib 0 - 0 Persisam
 [ISL] 17 Jan 2012 Persisam 2 - 1 Persib
 [ISL] 13 Apr 2011 Persib 4 - 1 Persisam
 [ISL] 20 Jan 2011 Persisam 1 - 0 Persib
 [ISL] 20 Feb 2010 Persib 2 - 0 Persisam

Lima Pertandingan Terakhir Persisam:
 [ISL] 07 Feb 2013 Arema 3 - 1 Persisam
 [ISL] 03 Feb 2013 Gresik United 2 - 1 Persisam
 [ISL] 25 Jan 2013 Persisam 2 - 1 Pelita Bandung Raya
 [ISL] 20 Jan 2013 Persisam 4 - 2 Sriwijaya FC
 [ISL] 12 Jan 2013 PSPS Pekanbaru 1 - 1 Persisam

Lima Pertandingan Terakhir Persib:
 [ISL] 04 Feb 2013 Persidafon 0 - 0 Persib
 [ISL] 31 Jan 2013 Persiram 2 - 2 Persib
 [ISL] 17 Jan 2013 Persib 4 - 2 Persiwa Wamena
 [ISL] 13 Jan 2013 Persib 1 - 1 Persipura
 [ISL] 11 Jul 2012 Sriwijaya FC 1 - 0 Persib

Prediksi Starting Line-up Persisam vs Persib:

Persisam (3-5-3):
Usman, Diaz, Njanka, Roby, Ebrahim, Kone, Dian, Radiansyah, Sunardi, Ferdinand, Bayu.
Persib Bandung (4-4-2):
I Made Wirawan, Sukmara, Abanda, Al Sebai, Supardi, Atep, Firman Utina, Mbida-Messi, Ridwan, Kenji, Dzumafo.

PREDIKSI SKOR : PERSISAM 1 - 2 PERSIB.