Jumat, 15 Februari 2013

PREDIKSI AC MILAN VS PARMA LIGA ITALIA 2012/2013

PREDIKSI BOLA - PREDIKSI AC MILAN VS PARMA. AC Milan masih belum merelakan posisi klasemen yang digusur rival sekota Inter Milan. I Rossoneri berpeluang kembali ke peringkat 4 besar jika berhasil mengalahkan AC Parma pada lanjutan Seri A, Sabtu (16/2) dini hari nanti. Jadwal pertandingan Milan memang mengalami sedikit perubahan.

Keikutsertaan mereka di Liga Champions membuat otoritas tertinggi sepak bola Italia memutuskan memajukan laga melawan Parma menjadi dini hari nanti. Dengan perubahan jadwal tersebut diharapkan I Rossoneri mempunyai waktu untuk memulihkan kondisi sebelum berhadapan dengan Barcelona pada babak 16 besar Liga Champions,Kamis (21/2).


Namun,persiapan Milan menghadapi Parma sedikit terganggu dengan pernyataan yang dilontarkan Presiden Klub Silvio Berlusconi terhadap Pelatih Massimiliano Allegri beberapa waktu lalu.Ketika itu, Berlusconi mengatakan bahwa Allegri sebagai seorang yang tidak mengerti apa-apa. Namun,semuanya selesai setelah Berlusconi mengatakan kejadian yang sebenarnya.

Mantan perdana menteri Italia tersebut menuturkan komentarnya hanya sebuah gurauan dan dirinya sama sekali berniat untuk mengkritik Allegri. Berlusconi juga menilai media terlalu membesar-besarkan. “Tidak benar jika saya mengkritik Allegri.Saat itu,saya sedang bercanda dengan teman yang berada di samping saya. Saya juga tidak menyebutkan nama siapa pun.Saya pikir media juga terlalu membesar-besarkan,” kata Berlusconi, dilansir UnoMattina.

Senada dengan Berlusconi,Wakil Presiden Adriano Galliani juga menegaskan jika kondisi internal tim baik-baik saja. Galliani bahkan mengungkapkan, I Rossoneri tengah menjalani musim yang hebat meski ditinggalkan sejumlah pemain kuncinya yang hengkang ke klub lain di awal musim lalu. Terbukti, meski sempat terseok-seok di awal musim,Milan kini menduduki peringkat 5 klasemen sementara Seri A dengan koleksi 41 poin.

Selain itu,klub Kota Mode ini juga lolos ke babak 16 Liga Champions. “Saya pikir Milan tengah menjalani musim yang hebat.Semua orang mungkin berpikir jika segalanya menjadi sulit setelah kehilangan beberapa pemain kunci. Namun, yang terjadi justru sebaliknya. Sebanyak 12 pemain baru yang bergabung secara perlahan mampu beradaptasi dan memberikan kontribusi maksimal bagi klub,”ungkap Galliani.

Pria berkepala plontos tersebut juga tidak terlalu merisaukan hasil 1-1 yang diraih Milan saat berhadapan dengan Cagliari,Minggu (10/2).Galliani menilai, performa para pemain-pemain muda I Rossoneri mampu mengimbangi permainan Cagliari yang notabene memiliki pemain yang lebih berpengalaman.Galliani yakin jika Milan akan kembali ke bentuk permainan terbaik dan dapat meraih hasil maksimal saat berhadapan dengan Parma.

Sayang,di tengah-tengah persiapan timnya, Allegri mendapatkan kabar buruk mengenai kondisi penyerang andalannya Stephan El Shaarawy.Pemain berjuluk Firaun Kecil tersebut mengalami sedikit gangguan pada lututnya.El Shaarawy juga tidak mengikuti sesi latihan penuh pada Rabu (13/2). Guna menghindari risiko cedera yang lebih, para tim dokter menyarankan El Shaarawy untuk tidak tampil saat berhadapan dengan Parma.

Namun,pemain bernomor 92 tersebut kemungkinan besar dapat tampil saat Milan berhadapan dengan Barcelona. Absennya El Shaarawy membuat Allegri tidak mempunyai banyak pilihan selain memaksimalkan Mario Balotelli yang telah menyumbangkan tiga gol dari dua penampilannya bersama I Rossoneri.

Sementara itu,di kubu lawan,Parma bertekad meraih kemenangan kesembilannya di musim ini. Meski harus bermain di hadapan para pendukung lawan, skuad asuhan Roberto Donadoni tersebut optimistis mampu meraih hasil maksimal guna mendongkrak posisi mereka.Saat ini, I Gialloblu bertengger di peringkat 10 klasemen sementara dengan 32 poin.

Head-To-Head AC Milan vs Parma:
29 Sep 2012 (PSA) Parma 1 - 1 AC Milan
18 Mar 2012 (PSA) Parma 0 - 2 AC Milan
27 Okt 2011 (PSA) AC Milan 4 - 1 Parma
13 Feb 2011 (PSA) AC Milan 4 - 0 Parma
03 Okt 2010 (PSA) Parma 0 - 1 AC Milan

Lima Pertandingan Terakhir AC Milan:
10 Feb 2013 (PSA) Cagliari 1 - 1 AC Milan 
04 Feb 2013 (PSA) AC Milan 2 - 1 Udinese
27 Jan 2013 (PSA) Atalanta 0 - 1 AC Milan 
20 Jan 2013 (PSA) AC Milan 2 - 1 Bologna 
14 Jan 2013 (PSA) Sampdoria 0 - 0 AC Milan 

Lima Pertandingan Terakhir Parma:
10 Feb 2013 (PSA) Parma 0 - 0 Genoa 
03 Feb 2013 (PSA) Fiorentina 2 - 0 Parma 
27 Jan 2013 (PSA) Parma 1 - 2 Napoli 
20 Jan 2013 (PSA) Chievo 1 - 1 Parma 
13 Jan 2013 (PSA) Parma 1 - 1 Juventus

Prediksi susunan pemain AC Milan vs Parma:

AC Milan (4-3-2-1):
Abbiati; Abate, Mexes, Zapata, De Sciglio; Flamini, Ambrosini, Muntari; Niang, Balotelli, El Shaarawy.

Parma (4-3-3):
Pavarini, Lucarelli, Gobbi, Benalouane, Paletta, Valdes, Mariga, Parolo, Biabiany, Belfodil, Amauri. 

PREDIKSI SKOR : AC Milan 2 - 1 Parma